Bupati Batanghari Buka Night Fun Run Festival Bupati Fadhil Arief Ajak Kades & Ketua BPD Kuatkan Visi-Misi Batanghari Tangguh HUT ke-76 & Meriahkan Hari Santri, Pemkab Batanghari Hadirkan Hadad Alwi Bupati dan Wakil Bupati Batanghari hadiri rapat paripurna dalam rangka HUT Ke-76 Batanghari Bupati Fadhil Hadiri Rapat Paripurna Penetapan Propemperda 2025

Home / Daerah / Seputar Jambi

Selasa, 16 Juli 2024 - 13:18 WIB

Kerap Terjadi Kemacetan di Jembatan Auduri 1, Dirlantas Polda Jambi bersama Stakeholder Survei Penyebab Kemacetan dan Berikan Solusi

KABARSEPUTARJAMBI.ID – Usai melakukan rapat bersama steakholder terkait di Terminal Alam Barajo dalam membahas penertiban Bus yang tidak masuk terminal dalam menaikkan serta menurunkan penumpang, Direktur Lalulintas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi turun langsung bersama Kepala BPTD Kelas II Jambi, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi, Kasat Lantas Polresta Jambi, Kadishub Kota Jambi PUPR dan BPJN melakukan survei di jalan Jembatan Aur Duri I.

Turunnya Dirlantas Polda Jambi bersama instansi terkait dalam rangka menganalisa dan mengkaji untuk mencari solusi terhadap kerap kali terjadi kemacetan lalu lintas khususnya pada jam-jam sibuk pagi dan sore hari dengan antrian kurang lebih 4 jam baik dari arah Kota Jambi menuju Kabupaten Muaro Jambi arah Pekanbaru dan sebaliknya.

“ Kita lakukan peninjauan untuk mencari solusi agar tidak kembali terjadi kemacetan serta antrian panjang,” ujarnya saat diwawancarai, Selasa (16/7/24).

Kombes Pol Dhafi menjelaskan, dari hasil survey dan analisa dilapangan tersebut maka akan diambil beberapa upaya diantaranya adalah upaya jangka pendek dengan revitalisasi rambu marka akses ruas jalan menuju jembatan.

“ Pembatasan angkutan barang yang akan melintasi jembatan alur Duri 1 ( Pagi hari angkutan barang dilarang melintas jembatan alur Duri 1 pada pukul 06.00 sampai dengan 09.00 WIB kemudian sore hari pada pukul 16.00 sampai dengan 19.00 wib),” paparnya.

Sedangkan untuk jangka menengah dengan melakukan rekayasa arus lalu lintas keluar masuk yang akan menuju Kota Jambi maupun yang mengarah ke jembatan Aurduri 2 dengan memugar pulau jalan dan memperlebar akses jalan masuk Kota,

“ Kita juga akan melakukan pembersihan areal pedagang kaki lima disekitar akses menuju jembatan, sehingga tidak mengganggu arus lalu lintas yang menyebabkan kemacetan,” pungkasnya. (Red)

BERITA TERKAIT  Tanamkan Kedisiplinan Pada Siswa, Babinsa Koramil 415-09/Telanaipura Berikan Pelatihan

Share :

Baca Juga

Daerah

Untuk Memotivasi Petani, Babinsa Koramil 415-07/Pelayangan Bantu Petani Dalam Penyemaian Bibit

Batanghari

Berikut Cabang-cabang Perlombaan MTQ Tingkat Kabupaten Batanghari ke 53 di Kecamatan Mersam

Daerah

Gawat! Merasa Diabaikan Pemkab Tanjab Barat, Kelompok Tani Mandiri Akan Gelar Aksi Demo Besar-Besaran

Batanghari

Gebyar Ramadhan, Festival Lomba Anak Soleh Tingkat SD Se-kabupaten Batanghari

Daerah

Babinsa Koramil 415-06/Pijoan Melaksanakan Gotong Royong

Daerah

Bupati Tutup Acara Koordinasi Da’i Se-Kabupaten Batang Hari

Batanghari

Gudang Minyak Ilegal Merajalela di Marosebo Ulu, SI : Laporkan! Aku Dak Takut

Seputar Jambi

Sebanyak 84 Kontingen PGRI Kecamatan Marosebo Ulu Dilepas Oleh Camat