BATANGHARI – Seorang mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan tewas di Bak mandi SPBU Muara Bulian, Jum’at (13/1/2023).
Berdasarkan informasi, Ditemukan KTP korban, diketahui laki-laki tersebut bernama Usman (66) tahun merupakan warga Desa Sungai Ruan Ilir, Kecamatan Marosebo Ulu, Kabupaten Batanghari.
Kapolres Batanghari, AKBP Bambang Purwanto, S.I.K melalui Kapolsek Pasar Muara Bulian AKP. M. Faisal Siregar saat dikonfirmasi membenarkan penemuan mayat di SPBU Muara Bulian.
“Iya pihaknya menerima laporan tersebut langsung menuju TKP, dan langsung melakukan oleh TKP,” ungkap Kapolsek.
“Sejauh ini, penyebab tewasnya warga Sungai Ruan Ilir itu pihak kepolisian belum bisa dipastikan penyebabnya.
Paska dilakukan indentifikasi serta olah TKP oleh pihak kepolisian mayat tersebut langsung dibawa ke RSUD Hamba Muara Bulian guna dilakukan Visum.
“Pihak kepolisian berupaya untuk memberitahu kepada pihak keluarga korban,” tandas kapolsek. (Red)